-->

Kacang Telur

Kacang tanah yang berbalur tepung ini renyah dan manis, daripada beli mendingan bikin sendiri ya karena lebih tahu bahan yang kita pakai apa saja.

Membuat kacang telur ini mudah kok dan gak lama seperti saat kita buat pilus keju.

Bisa di bilang saya sering bikin kacang telur ini soal nya suka bingit, apalagi saat menyusui kemarin buat asi berlimpah loh. Yuk bikin, resepnya di bawah :

Kacang Telur
By Diana

Bahan
  • 500 gram kacang tanah
  • 2 butir telur
  • 200 gr gula pasir 
  • ½ sdt vanili
  • Sejumput garam
  • 500 gram tepung terigu atau di kira kira
  • minyak untuk menggoreng

Cara membuat : 
  • Cuci bersih kacang tanah, tiriskan sampai kering.
  • Kocok telur, gula pasir, garam dan vanila sampai mengembang. ( bisa pakai wisk atau mixer)
  • Taruh kacang di bowl besar beri tiga sampai 4 sendok makan adonan, aduk rata dan taburi tepung dengan cara ambil sesendok diayakkan diatas kacang. Aduk sampai kacang terbalut tepung.
  • Ulangi proses diatas sampai 2 kali biar lapisannya nanti tebal.
  • Goreng dengan minyak goreng yang panas dengan api sedang hingga kecoklatan.
  • Kalau sudah kecoklatan angkat lalu tiriskan, kalau sudah dingin taruh di toples yang kedap udara biar awet renyah nya.

Happy cooking ya.

LihatTutupKomentar