-->

Cara Membuat Bubur Ayam

Pagi pagi dingin enak banget makan bubur ayam. Banyak versi bubur ayam tapi menurut saya ya enak semua. Kalau mau praktis masak buburnya di crock pot atau slowcooker dan bisa juga masak dengan rice cooker, bisa di sambi buat menu pendamping nya. 


Bubur ayam
by the pawons

Bubur ayam:  
100 g beras, rendam semalam 
1 L kaldu ayam 
1 siung bawang putih, memarkan (bisa skip)
garam, mrica secukupnya

masak dengan slowcooker Atau magic com sampai matang.


bahan kuah:
2 batang serai, memarkan  
3 lembar daun salam 
4 buah paha ayam utuh  
800 ml air 
1 sdm garam 
½ sdr merica 
½ sdt gula 
2 batang daun bawang, potong 1 cm 
Minyak untuk menggoreng dan menumis secukupnya
 
Bumbu halus:  
5 siung bawang putih 
3 butir kemiri 
1 ibu jari kunyit, bakar 
2 cm jahe 
 
Pelengkap:  
Kecap Manis
kerupuk
bawang merah goreng 
cakwue siap santap, iris tipis 
kedelai goreng 
batang seledri, iris halus 
Sambal

Kuah Ayam: 
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, serai, dan daun salam hingga harum. Masukkan ayam, masak hingga berubah warna. Tuang air, aduk.  
2. Tambahkan garam, merica, dan gula pasir, aduk. Masak hingga daging ayam matang dan kuah menyusut. Keluarkan daging ayam, sisihkan.  
3. Masukkan daun bawang ke dalam kuah ayam, aduk hingga layu. Angkat. 
4. Panaskan minyak, goreng ayam sampai berkulit. Angkat, tiriskan lalu Suwir-suwir. 

Penyelesaian: 
Tuang bubur ke dalam mangkuk saji. Taburi dengan bahan pelengkap lain. Beri kuah dan kecap manis lalu siap disajikan.

LihatTutupKomentar