-->

Resep Cara Membuat Molen pisang Crispy, Renyah dan Lembut tanpa Telur.

Pisang molen menjadi pilihan cemilan yang paling banyak di sukai, terbukti banyak pedagang kaki lima yang selalu banjir pembeli, pisang yang manis di balur dengan kulit yang crispy tidak akan ada yang menolak cemilan ini. Dan menjadi salah satu cemilan gorengan favorit keluarga.
Jika anda ingin membuat pisang molen sendiri, pilihlah pisang yang manis, anda bisa menggunakan pisang raja, pisang tanduk, pisang kepok atau pisang lilin. Membuatnya pun mudah, hanya dengan menguleni adonan lalu di lilitkan ke pisang dan selanjutnya di goreng, molen pisang siap di sajikan.

Molen pisang bisa dibentuk mini dan selain pisang isiannya bisa dikreasikan dengan berbagai macam seperti  coklat, kacang hijau, keju, bahkan ketan hitam. Menarik bukan? Jika anda ingin membuat pisang molen dengan kulit yang renyah dan lembut anda bisa mencoba resep molen pisang renyah tanpa telur. Meskipun tanpa telur tapi kulit molen ini tetap renyah dan lembut dan bisa di konsumsi buat anda yang intoleransi atau alergi terhadap telur.

Molen Pisang Renyah tanpa Telur
By The Pawons

Bahan :
250 gram tepung terigu
20 gram tepung maizena
40 gram gula pasir halus
1/4 sdt baking powder
1/4 sdt vanila powder
Sejumput garam
60 gram butter atay margarin
2 sdm minyak sayur
100 ml air es

Cara Membuat : 
1. Potong pisang menjadi 3 menyerong.
2. Campurkan terigu, maizena, gula pasir, baking powder, vanila powder, dan garam aduk rata.
3. Panaskan butter dan minyak hingga butter leleh dan mendidih, saat panas langsung tuang ke campuran tepung sambil di uleni hingga berbulir kecil seperti pasir.
4. Tambahkan air sedikit demi sedikit supaya tidak kelembekan, jika kelembekan bisa di tambahkan terigu. Setelah adonan tidak lengket di tangan tutup dengan plastik wrap atau serbet dan diamkan 30 menit.
5. Bagi adonan menjadi 4, ambil satu potong lalu giling dan potong memanjang dan lilitkan pada pisang. Jangan lupa cubit pinggiriannya supaya saat di goreng tidak lepas. Lakukan hal sama dengan sisan adonan.
6. Panaskan minyak goreng dan gunakan api sedang - kecil. Goreng hingga kuning keemasan lalu tiriskan. Pisang molen siao di sajikan.

Noted : jika tidak ingin menggoreng semua nya pisang molen bisa di simpan di kulkas atau chiller. Taburi dengan sedikit tepung, supaya molen pisang tidak saling menempel.

Selamat Mencoba 

LihatTutupKomentar